10 Rekomendasi Task Assignment Tools untuk Tim Proyek Anda

Task Assignment Tools

Sebuah proyek akan lebih cepat selesai dan hemat biaya jika dikerjakan oleh sebuah tim. Bekerja dalam tim juga berkaitan dengan pembagian tugas atau lebih dikenal dengan task assignment. Ketua tim proyek biasanya akan menggunakan salah satu task assignment tools yang banyak tersedia saat ini untuk memudahkan mengalokasikan tugas atau tanggung jawab tertentu kepada anggota tim.

Jika Anda adalah ketua tim proyek dan sedang mengalami kesulitan dalam mengalokasikan tugas kepada anggota tim, Insight Arvis punya 10 rekomendasi task assignment tools untuk Anda berikut ini.

Mengenal Task Assignment

Sebelum memilih salah satu task assignment tools untuk kemudahan mengalokasikan tugas dalam tim Anda, Anda perlu mengenal terlebih dahulu apa itu task assignment. Dilansir dari situs Mosaic, task assignment adalah proses mengalokasikan tugas atau tanggung jawab tertentu kepada individu atau tim dalam suatu organisasi.

Task assignment melibatkan penentuan siapa yang bertanggung jawab untuk menyelesaikan tugas, menyediakan informasi dan sumber daya yang diperlukan, dan menetapkan harapan yang jelas untuk hasil yang diinginkan. Lalu apa manfaat task assignment dalam pengerjaan sebuah proyek?

Pembagian tugas dengan task assignment kepada individu-individu dalam tim yang terlibat dalam pengerjaan sebuah proyek dapat membantu mencapai tujuan (selesainya proyek sesuai rencana) dan mencegah risiko bertambahnya waktu dan biaya pengerjaan.

Seberapa penting task assignment untuk penyelesaian proyek? Cari tahu selengkapnya di sini: Pentingnya Task Assignment untuk Kesuksesan Proyek Anda

Pihak yang bertugas untuk melakukan task assignment adalah ketua tim proyek. Ketua tim proyek biasanya akan menggunakan sebuah task assignment tool untuk kemudahan pembagian tugas kepada anggota timnya.

10 Rekomendasi Task Assignment Tools

Jika Anda belum tahu task assignment tool seperti apa yang Anda butuhkan untuk mengalokasikan tugas kepada anggota tim, berikut ini beberapa rekomendasinya untuk Anda:

1. Asana

Salah satu task assignment tools yang banyak digunakan dalam proses pengerjaan proyek adalah Asana. Tool ini hadir sebagai alat bantu agar Anda dapat memenuhi tenggat waktu pengerjaan tugas dengan cepat. Anda juga bisa mengintegrasikannya dengan time-management software untuk melacak waktu pengerjaan tugas.

Fitur utama Asana:

  • Projects
  • Tasks
  • Basic dashboard
  • Basic search

2. Monday.com

Task assignment tool lainnya yang bagus dan mudah digunakan yaitu Monday.com. Tool yang satu ini memiliki beberapa fitur bermanfaat yang memungkinkan Anda untuk membuat task assignment dan mengalokasikannya ke anggota tim dengan mudah.

Fitur utama Monday.com:

  • Calendar view
  • Time tracking
  • Automations
  • Unlimited boards

3. Trello

Task assignment tool yang satu ini juga banyak digunakan oleh banyak tim untuk membantu mereka menyelesaikan sebuah proyek. Trello memiliki antarmuka yang dapat disesuaikan, memungkinkan penggunanya untuk mengatur kartu (cards) untuk berbagai proyek seperti catatan tempel (post-it notes).

Fitur utama Trello:

  • Boards
  • Lists
  • Cards
  • Checklists
  • Attachments
  • Android and iOS mobile apps

4. Any.do

Rekomendasi task assignment tool lainnya adalah Any.do, sebuah tool daftar tugas dan manajemen tugas yang bisa dibilang cukup menarik. Pengguna tool ini dapat memberi label item-item yang ada di dalamnya sebagai hari ini (today), besok (tomorrow), dan mendatang (upcoming). Penggunaan label ini dapat memberi Anda gambaran singkat tentang tugas yang harus Anda selesaikan.

Tidak seperti task assignment tool lainnya, Any.do juga memiliki kalender intuitif untuk membantu Anda melihat kesesuaian events dan tugas Anda. Anda juga dapat menggunakannya untuk mengatur tugas dan memfilter alur kerja berdasarkan tanggal jatuh tempo atau kategori.

Fitur utama Any.do:

  • Calendar
  • Time tracking add-ons
  • To-do list reminders
  • Daily planner to organize and prioritize to-dos
  • Android and iOS mobile apps

5. Infinity

Anda juga bisa mencoba Infinity, salah satu task assignment tools yang fleksibel dengan fitur antarmuka yang penuh warna dan menarik. Tool ini dapat digunakan baik oleh pekerja lepas yang menangani banyak klien dan tugas serta perusahaan dengan ribuan karyawan di seluruh dunia.

Keunggulan Infinity yaitu fitur produktivitas dan otomatisasinya yang canggih. Anda akan dapat menyelesaikan semua tugas Anda dengan benar, menghilangkan kekacauan, berkolaborasi dengan tim dan pemangku kepentingan lainnya, menemukan dan menyelesaikan hambatan, serta menyelesaikan tugas dengan menggunakan tool ini.

Fitur utama Infinity:

  • 6 tampilan berbeda untuk menampilkan data: Kanban, List, Gantt, Calendar, Form, and Table
  • 20+ attributes, termasuk labels, dates, formulas, dan progress bar
  • 50+ templates
  • API & automations
  • Multiple integrations (Google Drive, iCalendar, Zapier)
  • Tersedia dalam aplikasi desktop dan mobile

6. ProofHub

ProofHub merupakan task assignment tool yang lengkap, memungkinkan Anda untuk bekerja secara kolaboratif dengan lebih efektif dan efisien. Tool ini hadir dengan semua fitur yang Anda perlukan untuk tetap memegang kendali penuh atas tim, tugas, proyek, dan komunikasi.

Terdapat fitur kolaborasi tim yang canggih untuk menjaga anggota tim Anda yang terdistribusi tetap terhubung. Anda juga dapat membagikan pengumuman dengan mudah. ProofHub juga dapat diintegrasikan dengan aplikasi pihak ketiga seperti Google Drive, OneDrive, Dropbox, dan Box.

Fitur utama ProofHub:

  • To-do lists
  • Custom workflows and kanban boards
  • Gantt charts
  • Online proofing tool
  • In-built chat app
  • Ruang khusus real-time collaboration
  • Timer and timesheets
  • Custom reports
  • File sharing
  • Mobile app (iOS dan Android)

7. Todoist

Task assignment tool yang satu ini merupakan sebuah solusi mudah untuk mengatur tugas Anda. Todoist memiliki memiliki antarmuka sederhana yang dibangun dengan desain klasik, sangat bagus untuk individu. Baru-baru ini, Todoist juga dikembangkan untuk penggunaan tim dengan kebutuhan penyelesaian proyek untuk bisnis kecil.

Fitur utama Todoist:

  • Due dates
  • Subtasks
  • Priorities
  • Aplikasi mobile untuk iPhone, iPad, dan Android

8. Chanty

Chanty adalah task assignment tool yang menggunakan model chat-first untuk menciptakan sistem manajemen tugas yang efektif. Dengan pengaturan obrolan, pengguna dapat mengubah pesan apa pun menjadi tugas, mengalokasikannya ke orang yang tepat, dan menetapkan tanggal jatuh temponya.

Anda juga dapat menggunakan Chanty untuk melakukan lebih dari sekadar berkomunikasi dengan mengintegrasikan beberapa aplikasi dan menghilangkan ketidaknyamanan saat bernavigasi di antara semuanya.

Fitur utama Chanty:

  • Panggilan audio atau video individu dan grup
  • Manajemen tugas bawaan
  • Berbagi layar
  • Dukungan komunitas
  • Riwayat obrolan yang dapat dicari tanpa batas

9. HubSpot Task Management

HubSpot berbeda dari task assignment lainnya karena tool ini dilengkapi dengan rangkaian customer relationship management (CRM), membantu Anda untuk memantau penjualan dengan mudah.

Anda dapat membuat alur kerja untuk menjadwalkan tugas baru secara otomatis setelah Anda menyelesaikan tugas yang sedang berlangsung dengan tool ini. Anda bisa membuat pengingat (reminder), membandingkan kinerja Anda dengan data sebelumnya, dan pantau semuanya di satu tempat.

Fitur utama HubSpot:

  • Data disinkronkan secara otomatis
  • Integrasi ke banyak aplikasi
  • Task creation
  • Progress tracking
  • Task queues

10. Flow

Rekomendasi task assignment tool terakhir yaitu Flow. Tool ini sangat cocok digunakan untuk seorang manajer proyek dalam memantau progres tugas. Anda bisa memberikan kode warna berbeda pada setiap proyek untuk kemudahan navigasi dengan cepat antara tugas individu dan proyek dalam alur kerja.

Fitur utama Flow:

  • Daftar tugas dengan tampilan kartu (card views)
  • Drag and drop timeline
  • Workflow management features
  • Workgroups
  • Public and private projects

Kesimpulan

Task assignment merupakan bagian penting dalam proses pengerjaan sebuah proyek. Pihak yang bertanggung jawab untuk melakukan task assignment adalah ketua tim proyek. Ketua tim proyek biasanya menggunakan task assignment tool agar lebih mudah dan cepat dalam mengalokasikan tugas dan memantau progres pengerjaan tugas.

Task assignment tool bisa digunakan untuk berbagai jenis proyek, termasuk proyek pembuatan dan pengembangan software. Pastikan layanan pengembang software yang Anda pilih memiliki tim pengembang yang ahli di bidangnya dalam membuat software dengan task assignment yang baik seperti Arvis.

Mengapa Arvis?

Arvis merupakan salah satu software company terbaik di Indonesia yang sudah banyak dipilih oleh perusahaan-perusahaan besar sebagai Technology Partner mereka. Mengapa? Karena Arvis memiliki layanan pengembang software terbaik yang dapat membantu Anda mengembangkan sebuah sistem atau software sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda.

Layanan pengembang software dari Arvis hadir dengan tim pengembang software profesional yang ahli di bidangnya dalam pembuatan software atau aplikasi. Task assignment yang dilakukan oleh tim pengembang software dari Arvis yang juga dibantu dengan penggunaan task assignment tool dapat membantu proses development software Anda sesuai dengan requirements dan juga tepat waktu.

Tertarik dengan layanan pengembang software dari Arvis? Hubungi tim Arvis segera lewat nomor WhatsApp ini. Mari bangun dan kembangkan software terbaik bersama Arvis!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *